Hello ladies,
kali ini kita akan berbicara tentang cara mengkritingkan rambut sendiri secara mudah. Mungkin kalian bosen rambut yang lurus serta model yang itu saja. Bagaimana jika anda mencoba model rambut kriting?Selain model rambut lurus, saat ini banyak wanita memfavoritkan model rambut kriting. Dari dulu sampai sekarang, wanita yang cantik identik dengan rambut lurus,hitam dan lebat. Namun seiring berjalannya waktu hal tersebut mulai berubah. Saat ini model rambut kriting bisa menjadi pilihan alternatif bagi para wanita. Kriting disini bukan kriting seperti gimbal atau tebal namun krting yang sering disebut keriting Fantasy. Model rambut keriting ini hanya bertahan selama 2-3 bulan.
Banyak salon yang menyediakan layanan keriting fantasy, tentu saja anda harus mengeluarkan banyak biaya. Namun apa harus ke salon untuk membentuk rambut keriting?tentu saja tidak. Anda bisa melakukan hal tersebut sendiri dengan mudah dirumah anda sendiri. Dengan demikian anda bisa menghemat uang anda untuk keperluan yang lain. ALat yang anda butuhkan hanya catok atau pelurus rambut. Berikut langkah yang telah admin rangkum.
1. Cuci rambut anda terlebih dahulu. Hal ini ditujukan untuk membuat rambut anda berkilau
2. Keringkan rambut anda secara alami. Lebih baik jika anda tidak menggunakan hair dryer.
3. Sisir bagian ujung rambut anda secara rapi
4. Panaskan catokan yang berukuran 2,5-5cm sesuai keinginan anda
5. Bagi rambut anda menjadi 2 bagian. Semprot cairan tonik anti panas ke rambuat yang terdekat dengan kulit kepala
6. Gulung rambut dengan catokan yang sudah panas sesuai keinginan lalu diamkan sesaat sebelum anda lepaskan kembali
7. Ulangi langkah tersebut ke semua bagian rambut anda
8. Langkah terakhir semprot rambut anda dengan hair spray agar rambut terkesan lebat dan tebal serta keriting bisa tahan lama.
Hanya dengan 8 langkah anda bisa tampil cantik dengan rambut keriting tanpa harus kesalon. Demikianlah informasi yang dapat admin berikan mengenai cara mengkriting rambut sendiri.
0 komentar:
Posting Komentar