Kumpulan Puisi Renungan Malam

Hallo sobat pembaca sekalian. Malam hari ini admin mengajak sahabat sekalian membaca puisi. Berhubung suasana malam maka kita beri tema "Puisi Renungan Malam". Sobat tidak perlu memikirkan kata - kata puisi yang ingin dibaca karena admin telah mengumpulkan beberapa puisi dari sahabat blogger lain. Langsung saja simak Kumpulan Puisi Renungan Malam.

Judul : RENUNGAN MALAM
Karya : boedhoet keyboard
sumber : http://www.lokerpuisi.web.id/2012/01/renungan-malam.html

RENUNGAN MALAM

malam ini begitu menerawang,,,,
bagikan gelap tak kunjung terang,,,
manakala hati sedang gundah gulana,,,
menuntun suatu isyarat untuk memenuhi,,,
yang dilalui untuk mengetahui,,,

mulailah untuk menjadi akhir,,,
akhirilah untuk memulai yang baru,,,
dengan tujuan yang pasti,,,
akan sebuah gapaian yang indah,,,
naluri yang kita inginkan,,,
untuk sebuah ilusi,,,
yang terjadi kelak dalam kelam,,,,

malam berganti pagi,,,,
mulai dengan lembaran baru,,,
untuk tujuan yang pasti,,,,
namun terjadi hal2 yang terlah menghalang,,,
dengan tujuan pasti,,,,
halangan tak terhiraukan,,,
dengan jauh melangkah kutrobosnya,,,
untuk menuntaskan dunia depan yang jauh,,,,

Judul : Aku Bisa Apa ?
Karya : A_F
Sumber : http://akhmadfitriandi.blogspot.com/2013/02/renungan-malam-aku-bisa-apa.html

Aku Bisa Apa ?

Malam demi malam selalu kulewati seperti ini,
rasanya membosankan, tapi hanya inilah yang bisa ku perbuat.

Setiap malam, aku selalu termenung,
meratapi nasip, mengingat hari ini, kemaren dan memikirkan hari esok.

Setiap malam, aku selalu merenung,
merenung apa yang telah ku buat, dan apa yang dapat ku perbuat.

Setiap malam, aku selalu berpikir,
sebenarnya, apasih bakatku ini, apasih yang aku bisa perbuat.

Setiap malam, aku selalu berdoa,
Ya Allah, tabahkanlah aku, tunjukkanlah jalanMu.
Aku juga selalu berdoa,
Ya Allah, tunjukkanlah bakatku, kemampuanku, apasih yang dapat aku lakukan.

Malam demi malam ku lalui dengan renungang,
renungan malam untuk sebuah jawaban
Aku Bisa Apa ?

Mohon maaf jika puisi renungan malam yang admin berikan hanya dua. Jika sobat pembaca mempunyai puisi lainnya maka silahkan kirimkan puisi sobat ke email kami yang berada di contact us. Puisi sobat akan dipajang di postingan ini dan dibaca oleh pembaca yang lain. Terima kasih sobat sudah membaca postingan mengenai “kumpulan puisi renungan malam” semoga menginspirasi sobat sekalian.

Kumpulan Puisi Renungan Malam Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Mario Agung Dewantara

0 komentar:

Posting Komentar